Bandar Lampung – Dalam rangka mewujudkan kepedulian terhadap pendidikan dan kesehatan generasi muda, Koramil 410-02/TBS bekerja sama dengan Dapur Yayasan Garuda Dwipantara Raya SPPG menggelar aksi sosial "Makanan Bergizi Gratis" bagi siswa-siswi SD dan SMP di wilayah binaannya. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ibu Hj. Siti Sumarni (Mitra BGN Catering) dan Kepala Dapur SPPG Kecamatan TBS, Ibu Intan Puspha Dewi, ini bertujuan untuk mendukung asupan gizi anak-anak sekolah sekaligus memotivasi semangat belajar mereka. Senin (14/4/2025)
Dengan penuh semangat, para relawan membagikan ratusan paket makanan sehat kepada pelajar dan tenaga pendidik. Menu yang disajikan tidak hanya lezat tetapi juga memenuhi standar gizi seimbang, mencerminkan komitmen bersama dalam membangun generasi yang kuat dan cerdas.
"Kami sangat berterima kasih kepada Koramil 410-02/TBS dan Yayasan Garuda Dwipantara Raya SPPG atas kepeduliannya. Kegiatan ini bukan sekadar bantuan makanan, tapi juga penyemangat bagi anak-anak untuk lebih giat belajar," ujar salah seorang guru di lokasi.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara TNI, lembaga sosial, dan masyarakat dalam menebar kebaikan. Semoga kerja sama seperti ini terus berlanjut demi masa depan anak-anak Indonesia yang lebih sehat dan berprestasi!
Silahkan Berikan Komentar Anda