Pesisir Barat – Sat Res narkoba Polres Pesisir Barat menggelar kegiatan berbagi takjil kepada para masyarakat sekitar jalan simpang lapter yang sedang melintas. Kegiatan ini dilaksanakan pada sore hari di beberapa titik strategis yang berada di Kabupaten Pesisir Barat, tepat menjelang waktu berbuka puasa.
Kegiatan pembagian takjil tersebut bertujuan untuk meringankan beban para masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Polres Pesisir Barat untuk lebih dekat dengan masyarakat, terutama dalam suasana Ramadan yang penuh berkah.
Kapolres Pesisir Barat,Alsyahendra S.I.K., M.H.,melalui Kasihumas Polres Pesisir Barat IPTU Kasiyono S.E., M.H. mengatakan “Dengan berbagi takjil kepada para para masyarakat, kami berharap bisa memberikan sedikit kebahagiaan dan membantu mereka yang tengah dalam perjalanan agar bisa berbuka puasa dengan nyaman,” ujar nya
“Takjil yang dibagikan terdiri dari aneka makanan ringan dan minuman segar yang dapat dinikmati oleh pengendara setelah seharian berpuasa. Pembagian takjil ini disambut antusias oleh masyarakat sekitar,“
“Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara aparat kepolisian dengan masyarakat, serta menumbuhkan rasa kekeluargaan di bulan yang penuh rahmat ini”.tutupnya
(Humas polres pesisir barat)
Silahkan Berikan Komentar Anda